Rabu, 25 Desember 2013

  • Gionee Elife E7, Smartphone Premium Dari China


    CYBERBUNGSU- Smartphone yang mewarkan Spesifikasi yang cukup baik dan dibanderol dengan harga yang murah pada saat sekarang ini sudah banyak ditawarkan oleh para produsen local. Salah satu Smartphone yang merupakan keluaran Produsen yang berasal dari Cina adalah Smartphone yang bernama Gionee Elife E7. Dengan kehadiran Smartphone Gionee Elife E7 ini, Produsen Smartphone yang berasal dari Cina semakin tidak dapat diremehkan. Pada Smartphone Gionee Elife E7 yang baru diperkenalkan beberapa saat kemarin ini juga sudah terdapat Spesifikasi yang sangat baik. Bahkan pada Smartphone ini juga sudah terdapat Chipset bertenaga miliknya Qualcomm Snapdragon 800.

    Pada Smartphone Gionee Elife E7 ini terdapat kehadiran layar yang mempunyai Spesifikasi sangat baik. Pada layar Smartphone Gionee Elife E7 ini mempunyai layar yang mempunyai panjang diagonal 5.5 inci. Pada Layar besar yang terdapat pada Smartphone Gionee Elife E7 ini juga sudah mempunyai resolusi Full HD 1920 x 1080 pixels. Dengan resolusi layar seperti itu, anda dapat menikmati gambar dengan kualitas yang sangat baik. Terlebih layar ini juga sudah dapat menampilkan Video dengan kualitas Full HD 1080p dengan sangat baik. Selain itu, pada layar Smartphone Gionee Elife E7 ini juga sudah terdapat lapisan Anti Gores miliknya Corning Gorilla Glass 3.

    image credit: global.gionee.com
    Sedangkan untuk urusan dapur pacu yang dimiliki oleh Smartphone Gionee Elife E7 ini hadir dengan 3 Varian yang berbeda, Pada Smartphone Gionee Elife E7 yang menghadirkan Sinyal 4G LTE sudah menggunakan Chipset Qualcomm Snapdragon 800 MSM8974AC yang sudah terkenal sangat bertenaga, dimana pada Chipset ini sudah terdapat Prosesor Quad Core yang mempunyai kecepatan maksimal hingga 2.5GHz ditambah dengan kehadiran memory RAM dengan kapasitas 3GB dan juga memory Internal 32Gb. Sedangkan untuk 2 varian lain Smartphone Gionee Elife E7 yang membawa jaringan 3G HSDPA mengguankan Chipset Qualcomm Snapdragon 800 biasa yang mempunyai prosesor Quad Core dengan kecepatan maksimal hingga 2.2GHz, yang dibagi lagi dengan 2 Varian yaitu yang menggunakan memory RAM 3GB dan juga kapasitas memory Internal 32GB dan Smartphone Gionee Elife E7 yang mempunyai memory RAM 2Gb dan juga kapasitas memory Internal 16Gb. Untuk OS yang terdapat pada ketiga Smartphone ini sama-sama menggunakan OS Android 4.2.2 Jelly Bean yang sudah berbasis OS Amigo 2.0.

    Ketiga Smartphone Gionee Elife E7 ini juga menggunakan kamera Utama yang mempunyai resolusi 16Mp dan juga kamera sekunder 8Mp. Untuk masalah harga yang dibanderol pada Smartphone Gionee Elife E7 yang mempunyai jaringan 4G LTE dengan harga 574USD sedangkan untuk Smartphone Gionee Elife E7 yang paling murah dengan versi 3G HSDPA memory RAM 2GB dan Memory Internal 16Gb hanya dibanderol dengan harga 443USD. (belisaja.com)
  • 0 komentar:

    Posting Komentar

    Copyright @ 2013 Cyber Bungsu.